Apakah kalian pernah merasa khawatir file RAR atai ZIP kalian dibuka atau diedit orang lain yang tidak berkepentingan? Jika demikian maka kalian bisa menguncinya dengan menggunakan tips ampuh di artikel ini. Sebagaimana yang kalian ketahui, memberikan paswword merupakan sebuah keharusan jika file atau folder kalian bersifat privasi.
Dengan memberi password dapat mengamankan file/folder tadi oleh beberapa orang. Umumnya ini dipakai si pemilik upload file supaya terhindar dari pembajakan yang merugikan si pemilik website misalnya blog download yang mengupload file memakai hosting sendiri. Pada umumnya cara ini dipakai supaya tidak diedit orang lain sehingga membuat file kalian di acak-acak oleh orang yang tidak bertanggung jawab.
Oleh sebab itu, untuk menghindari hal tersebut ada baiknya kalian memberikan atau mengunci file rar atau zip tadi dengan password. Sebab apabila dipassword tidak semua orang yang tahu, kecuali kalian yang memberi tahu. Dengan demikian file kalian akan aman.
Untuk mengunci file Rar atau Zip dengan password ini sangat mudah, sebab bawaan dari aplikasi rar tersebut sudah memberikan fitur password bawaan sehingga kalian tidak perlu lagi aplikasi pihak ketiga untuk mengunci file rar kalian tadi. File rar ini dikhususkan untuk kumpulan file atau folder yang dikumpulkan lalu kalian kompress yang saat ini kalian sebut sebut file rar.
Winrar mempunyai sekitar beberapa ekstensi seperti .rar. Kemudian ada juga .zip. Keduanya sama, bedanya zip terbatas file sizenya, jika tidak salah sekitar 2 gb, namun rar punya file size yang null yaitu tidak terhingga. Lalu bagaimana cara mengunci dengan password tersebut? Ku cekidot!
Cara Mengunci File Rar atau Zip dengan Password
Pertama-tama, kalian harus memastikan sudah biasa mengkompress file sebelumnya supaya tidak bingung. Rar dapat mengkompress banyak file atau folder, yang artinya bukan hanya satu saja tetapi ingat file rar bisa mengompress file atau folder saja tidak aplikasi, program, atau hal lainnya.
Apabila kalian sudah punya beberapa file yang ingin dikompres jadi rar lalu kalian password, berikut langkah-langkah menguncinya. Contohnya kalian punya 2 folder atau file yang dijadikan .rar, maka kalian block kedua foldernya dan klik kanan. Lalu beri nama pada archive name.
Untuk membuat password, tap SetPassword. Untuk membuat password pada WinRar, kalian isi password sesuai keinginan, lalu verifikasi password di kedua kotak yang tersedia, lalu tap OK.
Ketika semua proses sudah selesai, tap OK untuk mengompress file tadi menjadi Rar. Dengan demikian maka file .rar kalian sudah mempunyai password sebelum di ekstrak menjadi file. Password akan tertera tdi dalam rar dan sulit untuk dipecahkan orang awam.
Untuk dapat mengekstraknya menjadi file, kalian bisa ingat password tadi supaya kalian selalu dapat mengaksesnya. Itu tadi informasi mengenai tips mengunci file rar atau zip dengan password. Kalau ada pertanyaan atau ingin menambahkan tips lain, silahkan tulis lewat kolom komentar yang ada di bawah ini.
Kalian juga jangan lupa untuk terus update berita dan informasi terbaru baik dari dalam dan luar negeri seputar ilmu pengetahuan dan teknologi tentunya hanya di techjak.com. Ada banyak tips tersaji, yang bisa menjadi solusi masalah teknis yang kalian alami saat ini.
Ada juga review game terbaik dan juga perangkat mobile atau pun informasi yang lain yang pastinya bisa menambah wawasan dan pengetahuan kalian semua. Sampai bertemu lagi di artikel yang lainnya. Selamat mencoba cara tadi. Semoga bermanfaat dan salam teknologi!